728x90 AdSpace

top banner advertisement
  • Latest News

    Selasa, 22 April 2014

    Bupati Buka Festival Anak Shaleh

    SUKA MAKMUR - Festival Anak Shaleh Indonesia (FASI) ke-9 tingkat Kabupaten Aceh Besar kembali diselenggarakan di kompleks Masjid Baitul Makmur, Sibreh, Aceh Besar. Kegiatan yang diikuti oleh seribu lebih peserta dibuka langsung oleh Bupati Aceh Besar Mukhlis Basyah, S.Sos pada Kamis malam (17/04/2014).

    Di hadapan para kepala SKPD dan masyarakat, Mukhlis Basyah dalam arahannya mengatakan, semua masyarakat yang ada di Aceh Besar bertanggungjawab untuk mendidik generasi untuk lebih dekat dengan nilai-nilai agama Allah. Di samping itu, segenap proses dan usaha mendidik generasi ke arah agama butuh pengawasan dari semua pihak pula.

    Namun demikian, kegiatan agama tidak semata-mata untuk mengejar prestasi bagi generasi muda, tetapi lebih kepada mendidik moral generasi untuk masa mendatang di tengah pengaruh kemajuan dunia yang sangat pesat. "Kegiatan agama seperti ini sangat bermanfaat untuk saat ini tapi juga akan sangat berdampak sepuluh tahun mendatang, nanti ketika kita butuh mereka pasti ada," jelasnya.

    Kepada masyarakat, khususnya lembaga pendidikan Al Qur'an atau penyelenggara kegiatan keagamaan di Aceh Besar, Bupati mengharapkan, sebelum pelaksanaan kegiatan agar selalu berkoordinasi dengan pihak pemerintah, hal ini untuk memberikan ruang kepada pemerintah dalam memaksimalkan dukungan sehingga kegiatan sukses. "Karena ini selaras dengan program Beut Alquran  Ba'da magrib yang sedang berjalan di Aceh Besar dalam mensinkronkan gerakan Qur'ani," ujarnya.

    Ustad Haris dalam  laporannya selaku panitia mengatakan, untuk menyukseskan kegiatan agama ini melibatkan 49 lembaga pendidikan Al Qur'an mulai dari TPA, TPQ dan LPTQ se-Aceh Besar, dengan  jumlah peserta mencapai 1.043 yang akan mengisi berbagai cabang yang diperlombakan, dan kegiatan akan digelar sejak 17-20 April 2014.

    Event ini juga merupakan tahapan seleksi santri berprestasi dalam menguasai ilmu agama, sebelum nantinya pemenang akan mewakili Aceh Besar untuk tingkat provinsi dalam event serupa pada Mei mendatang. Selanjutnya pemenang tingkat propinsi juga akan diikutkan untuk lomba FASI tingkat nasional pada Juni 2014 di Bandung (hpabes).
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Bupati Buka Festival Anak Shaleh Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top