KOTA JANTHO – Ribuan pelajar tingkat SD, SMP dan SMA akan mengikuti pawai karnaval dan drum band memeriahkan HUT RI Ke-69 di Kota Jantho, ibukota Kabupaten Aceh Besar, Kamis (14/8/2014). Kegiatan tersebut direncanakan dilepas oleh Bupati Aceh Besar Mukhlis Basyah SSos di Lapangan Bungong Jeumpa, Kota Jantho sekitar pukul 09.00 WIB.
Kabag Humas dan Protokol Setdakab Aceh Besar, Muhammad Iswanto SSTP MM menjelaskan, menurut rencana pawai karnaval dan drum band tersebut akan diikuti 40 sekolah SD, SMP, dan SMA serta 13 grup drum band tingkat pelajar se-Aceh Besar. Rute yang bakal dilalui peserta yaitu dimulai dari Lapangan Bungong Jeumpa Kota Jantho-menuju Jalan Sudirman-Simpang Mapolres Aceh Besar menuju bundara- jalan Prof A Majid Ibrahim, dan finish di Lapangan Bungong Jeumpa Kota Jantho. “Panitia juga mengundang masyarakat Aceh Besar agar dapat menyaksikan dan memeriahkan kegiatan pawai karnaval dan drum band tersebut,” katanya.
Ditambahkannya, sejumlah kegiatan lainnya juga akan berlangsung dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-69 di Kabupaten Aceh Besar. Pada Sabtu (16/8/2014) sekitar pukul 24.00, dilaksanakan pengukuhan Paskibraka dan hening cipta di Lapangan Bungong Jeumpa. Sedangkan pada hari puncak HUT RI Ke-69, Minggu (17/8/2014), pada pukul 06.00 WIB, Muspida Aceh Besar akan berziarah ke makam pahlawan nasional Tgk Chik Ditiro di Gampong Meureu Kecamatan Indrapuri dan selanjutnya sekitar pukul 09.30 WIB akan dilanjutkan dengan Upacara Puncak HUT RI Ke-69 di Lapangan Bungong Jeumpa Kota Jantho. Lalu, Muspida dan pejabat terkait lainnya menghadiri kegiatan penyerahan remisi di LP Kota Jantho.
Kegiatan puncak HUT RI Ke-69, tambah Kabag Humas dan Protokol Setdakab Aceh Besar, juga akan berlangsung serentak di 23 kecamatan di Aceh Besar yang dikoordinir oleh Muspika masing-masing dan akan diikuti para PNS, Muspika, dan tokoh-tokoh masyarakat di kecamatan.
Berikutnya, pada pukul 14.00 WIB digelar aneka lomba rakyat di Lapangan Bungong Jeumpa Kota Jantho. Pada Minggu (17/8/2014) malam, panitia pelaksana akan mengadakan pembukaan pagelaran seni yang antara lain diisi dengan penampilan santri Gontor 10 Kecamatan Seulimuem dan grup kesenian lainnya yang pelaksanaannya dikoordinir Dishubparpora Aceh Besar (hpabes).
0 komentar:
Posting Komentar